Smasa Gelar Upacara Peringatan Hari Pahlawan

Kamis (10/11), SMAN 1 Situbondo laksanakan upacara peringatan hari pahlawan yang bertempat di lapangan SMAN 1 Situbondo. Kegiatan ini dihadiri oleh seluruh siswa-siswi, guru, dan Staf TU.

Bapak Dwi Pilihan Golkaryadi, S.P.d menjadi pembina upacara peringatan hari pahlawan. Bapak Dwi membacakan naskah Amanat Menteri Sosial RI dalam memperingati hari Pahlawan, Tri Rismaharini.

“Mari kita jadikan momentum Peringatan Hari Pahlawan untuk memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa, saling menghargai satu sama lain. Janganlah kita mau untuk dipecah belah, ingatlah Seloka Bhinneka Tunggal Ika.”

Terakhir, acara peringatan Hari Pahlawan ditutup dengan penampilan SMASA Marching Band membawakan lagu nasional. Selain itu, upacara pada pagi ini sekaligus membuka gelaran Festival Kebangsaan 2022.

Penulis: Zaka Ulinnuha | Editor: Moh. Farhan, S.S.

Facebook
Twitter
WhatsApp
Email
Print
SMASA

SMASA

SMAN 1 Situbondo merupakan salah satu sekolah favorit di Situbondo. Sekolah yang telah lama berdiri dengan 1001 prestasi.