Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) kembali mengadakan Kompetisi Sains Nasional (KSN). Mengutip laman kemdikbud.go.id, KSN adalah kompetisi di bidang sains bagi pelajar pendidikan dasar dan menengah. Sesuai rencana, KSN Tingkat Provinsi JATIM digelar mulai 13-16 September 2021.
Tahun ini acara KSN dilaksanakan secara daring sekaligus menjadi kali pertama gelaran ini berlangsung secara virtual. Namun demikian, mengutip dari laman yang sama, Panitia KSN dari Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) Kemendikbudristek menjamin tidak ada peserta yang dirugikan dengan pelaksanaan secara daring ini.
Kompetisi yang sebelumnya bernama Olimpiade Sains Nasional (OSN) ini selalu menjadi magnet bagi siswa-siswi berprestasi dari sejumlah sekolah unggulan. Salah satunya SMA Negeri 1 Situbondo. SMA dengan julukan SMASA Berkibar ini kembali berpartisipasi dalam Kompetisi Sains Nasional (KSN) tingkat Provinsi Jawa Timur. Tujuh siswa-siswi SMASA terpilih mengikuti KSN tingkat Provinsi setelah berhasil lolos seleksi KSN tingkat kabupaten pada Juli lalu. Ketujuh siwa SMASA tersebut antara lain:
1. Syarief Husein Al Muhdar – Matematika
2. Reza Dwi Cahya Putra – Matematika
3. Kedyatasya Rae Fahirah Divastuti – Kebumian
4. Anagatasya Dea Fahirah Divastuti – Fisika
5. Delia Sawanda Syarifatullah – Geografi
6. Syafwah Camila – Kebumian
7. Yehezkiel Theofilus Handoyo – Ekonomi
____________
Penulis: Moh. Farhan, S.S. | Desain Gambar: Atina Ayuningtyas (SS News)